Materi Jenis Pemasaran Langsung| Konsumen Usaha Mapel Prakarya kelas 10 SMA/MA - Bospedia

Materi Jenis Pemasaran Langsung , Konsumen Usaha Mapel Prakarya kelas 10 SMA/MA - Halo adik adik apa kabar? semoga dalam keadaan sehat selalu , nah pada kesempatan yang baik ini kakak ingin menyampaikan jangan lupa untuk menggunakan masker , menjaga jarak dan tentunya mencuci tangan untuk menghindari penyebaran wabah virus corona. Oiya kali ini kakak ingin membagikan materi tentang Jenis Pemasaran Langsung , Konsumen Usaha , Pesaing Usaha Dan Strategi Pemasaran dari mata pelajaran Prakarya untuk adik adik kelas X SMA/MA. Semoga dengan adanya materi ini bisa bermanfaat yah. Semangat!!

Materi Jenis Pemasaran Langsung , Konsumen Usaha Mapel Prakarya kelas 10 SMA/MA
Materi Jenis Pemasaran Langsung , Konsumen Usaha Mapel Prakarya kelas 10 SMA/MA

Materi ini sebagai pendamping buku teks pelajaran (BTP) atau buku sekolah elektronik (BSE) sebagai media pendukung bagi kalian dalam memahami materi tentang pemasaran produk olahan dari bahan pangan nabati secara langsung. Materi pemasaran secara langsung produk olahan nabati ini , sebagai bekal bagaimana seharusnya produk yang akan kalian ciptakan sesuai dengan konsumen yang  akan menjadi sasaran pemasaran. 

Pemasaran secara langsung dapat dilakukan dengan banyak pilihan dengan cara yang berbeda-beda , kalian tinggal menyesuaikan dengan kemauan dan kemampuan yang menjadi sumber daya yang ada pada perusahaan/kelompok usaha kalian. Dalam mempelajari modul ini kalian harus membaca dengan cermat , memahami dan menemukan ide-ide cemelang tentang pemasaran langsung , kemudian dilanjutkan dengan mengerjakan latihan soal sebagai alat evaluasi disertai refleksi. 

Semoga modul ini bermanfaat , serta menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari

Hal yang perlu diperhatikan dalam penggunan Materi ini adalah: 

  1. Mempelajari modul pemasaran sangat disarankan untuk dilakukan secara berurutan. Dimana modul ini terdiri atas 2 Kegiatan Pembelajaran yaitu (a) memahami jenis-jenis pemasaran langsung , mengidentifikasi konsumen dan pesaing usaha , memahami strategi pemasaran (b) menyusun rencana pemasaran hasil produksi usaha dan mengidentifikasi berbagai media pemasaran hasil produksi olahan makanan awetan dari bahan pangan nabati. 
  2. Baca peta konsep materi dan pahami isinya 
  3. Setelah membaca dan mempelajari materi pembelajaran , kerjakan soal latihan dan tugas 
  4. Lakukan penilaian diri 
  5. Kerjakan soal evaluasi di akhir materi 
  6. Menggunakan alat , bahan dan media sesuai yang tercantum pada setiap penugasan. 
  7. Menggunakan berbagai referensi yang mendukung atau terkait dengan materipembelajaran. 
  8. Meminta bimbingan guru jika merasakan kesulitan dalam memahami materi modul. 
  9. Mampu menyelesaian 80% dari semua materi dan penugasan maka Anda dapat dikatakan TUNTAS belajar modul ini. 

Istilah

  • Konsumen : setiap orang pemakai barang atau jasa yang tersedia dalam masyarakat , baik bagi kepentingan diri sendiri , keluarga , orang lain , maupun makhluk hidup lain dan tidak untuk diperdagangkan. 
  • Strategi Pemasaran : cara pengaturan pemasaran untuk mencapai  keuntungan dalam penjualan. 
  • Budaya Non Benda : hasil karya yang abstrak , bukan merupakan benda 
  • Pesaing Usaha : kompetisi antar penjual yang saling berusaha untuk mendapatkan konsumen , keuntungan dan jumlah penjualan yang tinggi. 
  • Rencana Pemasaran : panduan bagi perusahaan untuk menjalankan strategi pemasaran yang perlu dilakukan berdasarkan analisis dalam mengantisipasi perubahan keadaan.  
  • Media Pemasaran : media yang digunakan untuk menyampaikan suatu produk kepada pelanggan. 
  • Produksi : Suatu kegiatan yang menghasilkan barang dan jasa. 

A. Tujuan Pembelajaran 

Setelah kegiatan pembelajaran 1 ini diharapkan  
  1. Memahami jenis-jenis pemasarn secara langsung 
  2. Mengidentifikasi konsumen dan pesaing usaha  
  3. Memahami strategi pemasaran hasil produksi usaha  

B. Uraian Materi 

Pemasaran dalam dunia usaha adalah sebuah proses yang sangat penting. Tanpa adanya pemasaran , maka konsumen tidak akan tahu tentang produk yang kalian hasilkan dan tujuan dari sebuah perusahaan atau keguatan usaha tidak akan tercapai. Semakin gencar usaha pemasaran yang kalian lakukan , semakin banyak orang yang akan mengetahui produk kalian , yang tidak menutup kemungkinan akan membuat konsumen tertarik dan meningkatkan penjualan produk kalian. Proses pemasaran dalam sebuah usaha akan menentukan berkembang atau tidaknya sebuah usaha. Kolaborasi antara kualitas produk yang maksimal dan sumberdaya manusia yang ahli dalam sebuah pemasaran akan menjadi ujung tombak keberhasilan sebuah usaha. 
 
Nah apakah kalian ingin menjadi seorang ahli pemasaran ? ayo kalian belajar bersama dalam modul ini 
 
Gambar 1. Sumber: https://tinyurl.com/yyb9evb3 
 
Sebelum kalian belajar lebih jauh , alangkah baiknya jika kalian memahami terlebih dahulu beberapa definisi yang terkait dalam modul kali ini , antara lain: 

1. Jenis-jenis pemasaran langsung 

a. Penjualan Tatap Muka LAngsung/Personal selling 

Gambar 3. http://igmabudi.blogspot.com/2017/11/apa-itu-direct-selling-danbagaimana.html 
 
Pemasaran yang kegiatannya bertemu secara tatap muka antara penjual pembeli. Sehingga negoisasi agar transaksi dapat dilakukan secara langsung. 

b. Pemasaran Lewat Email/Direct mail marketing 

Media internet saat ini telah merambah dari kota ke pedesaan. Oleh karena itu , menggunakan media internet untuk memperkenalkan produk kalian secara langsung kepada calon konsumen merupakan tindakan yang sangat potensial dalam pemasaran. 

c. Brosur/Catalog marketing 

Pada beberapa jenis produk dan wilayah pemasaran , menggunakan brosur atau katalog masih merupakan pilihan utama untuk memperkenalkan suatu produk. Khususnya yang menerapkan pemasaran dengan sistem multi level marketing.  Hal ini dikarenakan konsumen lebih suka melihat secara langsung gambar produk , bukan dari media digital , atau karena media digital belum dapat mencangkau konsumen secara langsung. 

d. Iklan TV/Direct response television marketing 

Pemasaran dengan media TV adalah sebuag pilihan yang sangat tepat untuk jenis produk yang jangkauan pemasarannya nasional. Karena media TV lah yang sangat efektif untuk dapat dilihat oleh konsumen , karena TV masih merupakan pilihan hiburan yang paling utama dilhat oleh konsumen. 

e. Kios/Kios marketing 

Salah satu bentuk pemasaran langsung dimana Informasi dan mesin order biasanya ditemukan di toko-toko , bandara , dan lokasi lain. 

2. Konsumen 

  
Gambar 3. https://www.harmony.co.id/blog/mengetahui-perilakukonsumen-untuk-meningkatkan-penjualan-bisnis 
 
Ada beberapa pendapat tentang konsumen , nah kalian simak baik-baik ya. 
  • Undang-undang No. 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen dalam pasal 1 “ Konsumen adalah setiap orang pemakai barang dan/jasa yang tersedia dalam masyarakat , baik bagi kepentingan diri sendiri , keluarga , orang lain”. 
  • Az. Nasution membagi pengertian konsumen menjadi dua kategori yaitu : 
    • sebagai pengguna atau pemakai barang dan/atau pelayanan jasa dengan tujuan mendapatkan barang dan/atau pelayanan jasa untuk dijual kembali , 
    • sebagai pemakai barang dan/atau pelayanan jasa untuk memenuhi kebutuhan diri sendiri , keluarga atau rumah tangganya 

3. Pesaing Usaha 

Apakah kalian pernah merasa bersaing dengan teman kalian dalam mencapai prestasi? Pasti pernah kan? Dalam dunia usaha juga ada persaingan , ayo kita pelajari! 
 
Secara Bahasa , persaingan berasal dari bahasa Inggris yaitu competition yang berarti persaingan , pertandingan atau kompetisi. 
 
Dalam kamus manajemen , persaingan diartikan sebagai usaha dari dua pihak atau lebih perusahaan yang berusaha mendapatkan pesanan dengan menawarkan harga atau syarat yang paling menguntungkan. Pesaing usaha dapat juga diartikan sebagai kompetisi antar penjual yang saling berusaha untuk mendapatkan konsumen , keuntungan dan jumlah penjualan yang tinggi. Nah , kalian bisa paham kan dengan penjelasan diatas.  

4. Strategi Pemasaran 

Gambar 5. https://www.linovhr.com/strategi-pemasaran/ 
 
Dalam dunia usaha , kalian juga harus mampu membuat strategi atau cara bagaimana produk yang kalian hasilkan banyak peminatnya sehingga , akan mampu meningkatkan hasil penjualan dan menambah penghasilan kalian. Kalian mau tahu apa itu strategi pemasaran? Mari simak penjelasan dibawah ini. Ada beberapa pendapat ahli tentang strategi pemasaran yaitu: 
  • Kotler : cara pengaturan pemasaran untuk mencapai keuntungan yang terus meningkat dalam penjualan. 
  • Kurtz : program yang menyeluruh dari sebuah usaha atau perusahaan dalam menentukan target pemasaran untuk memuaskan konsumen. Hal ini dapat dilakukan dengan mengkombinasikan semua elemen produk , promosi , marketing mix , distribusi dan harga. 
Strategi pemasaran adalah upaya memasarkan suatu produk dengan menggunakan pola rencana dan taktik tertentu sehingga jumlah penjualan menjadi lebih tinggi. 
 
Fungsi strategi pemasaran: 
  1. Meningkatkan motivasi untuk melihat masa depan 
  2. Koordinasi pemasaran yang lebih efektif 
  3. Merumuskan tujuan perusahaan 
  4. Pengawasan kegiatan pemasaran 
Tujuan strategi pemasaran: 
  1. Meningkatkan kualitas koordinasi antar tim pemasaran 
  2. Sebagai alat ukur hasil pemasaran  
  3. Sebagai dasar logis dalam mengambil keputusan pemasaran 
  4. Untuk meningkatkan kemampuan dalam beradaptasi bila terjadi perubahan dalam pemasaran. 

C. Rangkuman 

Dari uraian di atas dapat kalian tarik kesimpulan bahwa dalam dunia usaha kalian harus memahami beberapa hal agar kalian sukses dalam usaha : 
  1. Dalam dunia usaha tidak akan terlepas dari sebuah proses pemasaran untuk meningkatkan penjualan dan penghasilan. 
  2. Konsumen merupakan pemakai barang dan atau jasa 
  3. Pesaing usaha merupakan kompetitor antar pejual dan pengusaha 
  4. Strategi pemasaran adalah cara yang dilakukan oleh seorang pengusaha untuk memuaskan konsumen dan memperoleh keuntungan 

D. Penugasan Mandiri (optional) 

  1. Pada waktu liburan kamu berkunjung ke rumah pamanmu yang tinggal di daerah dataran tinggi dengan akses jalan yang berbatu dan masih belum diaspal. Penduduk disana harus turun ke desa dibawah bukit dengan mengandalkan kendaraan dari desa sebelah yang datang setiap hari minggu saja untuk mengangkut penduduk yang akan berbelanja di desa bawah bukit. Nah , Pamanmu memiliki koleksi beberapa sepeda motor yang bisa melewati akses jalan terjal , berbatu dan sulit. Sepeda sepeda itu hanya diletakkan digudang saja dan tidak digunakan. Satu malam ketika kamu duduk santai bersama , pamanmu menceritakan keinginannya untuk membuka sebuah usaha , namun beliau tidak tahu usaha apa yang tepat yang bisa memenuhi kebutuhan masyarakat didaerah bukit tersebut. Berbekal pengetahuan yang kamu miliki dari pembelajaran PKWU disekolah tentang pemasaran , bagaimana cara dan strategi yang harus dilakukan pamanmu dalam mewujudkan keinginannya untuk membuka usaha ditinjau dari segi konsumen , pesaing/ kompetitor usaha , strategi pemasaran apa yang harus dilakukan oleh pamanmu dalam memulai usahanya. 
  2. Kakakmu memiliki teman dari luar negeri yang berkunjung dan menginap dirumahmu. Teman kakakmu ini ingin mengetahui berbagai jenis budaya lokal dari daerahmu. Kakakmu meminta bantuanmu untuk memberikan informasi tentang jenis jenis obyek budaya lokal yang ada didaerahmu beserta penjelasan singkatnya. Nah ayo , tunjukkan seberapa baik kamu mengenal jenis obyek budaya lokal didaerahmu. 

E. Latihan Soal   

  1. Sebutkan jenis-jenis pemasaran langsung! 
  2. Apa yang dimaksud dengan persaingan? 
  3. Apa yang dimaksud dengan strategi pemasaran? 
Kunci Jawaban dan Pembahasan  
  1. Jenis-jenis pemasaran langsung: 
    • Penjualan tatap muka langsung/personal selling 
    • Pemasaran  
    • Lewat email/direct mail marketing 
    • Brosur/catalog marketing 
    • Iklan TV/direct response television marketing 
    • Kios/kios marketing 
  2. Persaingan merupakan usaha dari dua pihak atau lebih perusahaan yang berusaha mendapatkan pesanan dengan menawarkan harga atau syarat yang paling menguntungkan. 
  3. Strategi pemasaran adalah upaya memasarkan suatu produk dengan menggunakan pola rencana dan taktik tertentu sehingga jumlah penjualan menjadi lebih tinggi. 

F. Penilaian Diri 

Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan jujur dan bertanggung jawab! 


Bila ada jawaban "Tidak" , maka segera lakukan review pembelajaran , terutama pada bagian yang masih "Tidak". Bila semua jawaban "Ya" , maka Anda dapat melanjutkan ke pembelajaran berikutnya. 

Demikianlah informasi yang bisa kami sampaikan , mudah-mudahan dengan adanya Materi Jenis Pemasaran Langsung , Konsumen Usaha Mapel Prakarya kelas 10 SMA/MA ini para siswa akan lebih semangat lagi dalam belajar demi meraih prestasi yang lebih baik. Selamat belajar!! 

#
 Jenis Pemasaran Langsung , Konsumen Usaha https://www.inibospedia.blogspot.com/">File ini dalam Bentuk .pdf File Size 74Kb
Diupload oleh https://www.inibospedia.blogspot.com/">www.inibospedia.blogspot.com

Baca juga yang sejenis
    Pencarian yang paling banyak dicari
    • jenis pemasaran produk
    • manfaat pemasaran langsung
    • contoh pemasaran langsung
    • 5 jenis pemasaran
    • jenis-jenis pemasaran
    • bagaimana menentukan jenis pemasaran yang paling tepat untuk dilakukan?
    • pemasaran langsung adalah
    • strategi pemasaran 4p dan contohnya

    Sumber https://www.inibospedia.blogspot.com/

    Iklan Atas Artikel

    Iklan Tengah Artikel 1

    Iklan Tengah Artikel 2

    Iklan Bawah Artikel