Materi Identifikasi Karakteristik Wirausahawan Mapel Prakarya kelas 10 SMA/MA - Bospedia
Materi Identifikasi Karakteristik Wirausahawan Mapel Prakarya kelas 10 SMA/MA - Halo adik adik apa kabar? semoga dalam keadaan sehat selalu , nah pada kesempatan yang baik ini kakak ingin menyampaikan jangan lupa untuk menggunakan masker , menjaga jarak dan tentunya mencuci tangan untuk menghindari penyebaran wabah virus corona. Oiya kali ini kakak ingin membagikan materi tentang Identifikasi Karakteristik Wirausahawan dari mata pelajaran Prakarya untuk adik adik kelas X SMA/MA. Semoga dengan adanya materi ini bisa bermanfaat yah. Semangat!!
Materi Identifikasi Karakteristik Wirausahawan Mapel Prakarya kelas 10 SMA/MA |
Menjadi pengusaha muda sukses tentu bukan perkara mudah. Bangun jalan menuju kesuksesan juga bukan hal yang mudah. Tetapi bukan berarti tidak mungkin. Modul ini sebagai pendamping buku teks pelajaran (BTP) atau buku sekolah elektronik (BSE)sebagai media pendukung bagi kalian dalam memahami materi tentang karakteristik Kewirausaan.
Materi Karakteristik Kewirausahaan ini adalah materi yang sangat penting dan harus kalian kuasai karena dapat memberikan gambaran kepada kalian bagaimana menjadi pengusaha muda yang sukses. Karakteristik apa saja yang harus kalian miliki agar bisa sukses menjadi pengusaha muda. Juga mengidentifikasi faktor apa saja yang menjadikan seorang wirausahawan berhasil dan faktor apa saja yang membuat seorang wirausahawan mengalami kegagalan. Serta kiat-kiat sukses untuk menjadi seorang pengusaha muda.
Mempelajari modul ini kalian harus membaca modul ini dengan cermat. Melalui kegiatan membaca dan mempelajari materi , kalian dilanjutkan dengan mengerjakan latihan soal sebagai alat evaluasi disertai refleksi.
Baca Juga
Semoga modul ini bermanfaat , kalian dapat mengerti dan memahami isi modul serta menerapkannya.
Istilah
- Karakteristik : sifat-sifat khusus yang membedakan seseorang dengan individu lainnya.
- Entrepreneurship : suatu proses dalam mengerjakan sesuatu yang baru (creative) , dan sesuatu yang berbeda (inovative) yang bermanfaat dan memberi nilai lebih.
- Entrepreneur : orang yang berjiwa berani mengambil resiko untuk melaksanakan pekerjaannya untuk mencapai hasil yang lebih baik dengan tidak melanggar aturan yang berlaku
A. Tujuan Pembelajaran
B. Uraian Materi
1. Ciri-ciri Wirausahawan sukses
a. Percaya diri (self confidence)
b. Berorientasi tugas dan hasil
c. Keberanian mengambil resiko
d. Kepemimpinan
e. Berorientasi ke masa depan
2. Karakteristik sukses para wirausaha
Baca Juga
3. Faktor Keberhasilan Dan Kegagalan Kewirausahaan
Keberhasilan Kewirausahaan
- Kerja keras. Dalam menjalankan usaha kita perlu menyadari bahwa setiap orang yang menekuni bidang usaha , usaha apapun itu , dituntut untuk memiliki pemikiran untuk selalu bekerja keras dan tekun.
- Kerja sama dengan orang lain. Sebagai makhluk sosial , yang mau tidak mau kita musti bergantung kepada orang lain , maka dari itu semestinyalah kita belajar bergaul dan membawa diri pada orang lain.
- Penampilan yang baik. Penampilan adalah cerminan kebersihan hati dan perilaku seseorang , oleh karena itu , untuk menunjang usaha yang kita lakukan maka penampilan juga sangat berperan.
- Yakin , keyakinan. Segala sesuatu yang dilakukan wujudkan dalam diri kita bahwa kita bisa.
- Pandai membuat keputusan.
- Mau menambah pengetahuan. Seorang wirausahawan dituntut untuk selalu belajar dari sekelilingnya , lingkungan sekitarnya dan dari produk-produk yang dibuat.
- Pandai berkomunikasi. Belajarlah mengeluarkan kalimat yang baik (sesuai).
Kegagalan Kewirausahaan
- Kurangnya dana untuk modal. Tidak semua kegagalan disebabkan karena modal yang tidak ada , akan tetapi sebagian besar kegagalan itu ada karena kurangnya dana
- Kurangnya pengalaman dalam bidang bisnis. Berikan suatu jabatan kepada ahlinya , dengan kata lain tempatkan sesuatu pada tempatnya. termasuk tempatkan minat dan bakat dimana orang itu berminat dan berbakat agar usaha atau pekerjaan yang dilakukan menjadi sahabat dan dapat ditekuni dengan baik.
- Tidak adanya perencanaan yang tepat dan matang. Dalam berwirausaha , merencanakan sesuatu , atau menyusun sesuatu perlu disiapkan sebelumnya.
- Tidak cocoknya minat terhadap bidang usaha yang sedang digeluti (diteliti).
Sebab-sebab kegagalan dalam menjalankan kewirausahaan
- Kurang ulet dan cepat putus asa , sedangkan kita harus dituntut untuk rajin , tekun , sabar , dan jangan putus asa.
- Kurang tekun dan teliti.
- Kurangnya pengawasan.
- Kemacetan yang sering terjadi.
- Pelayanan yang kurang baik.
- Tidak jujur dan kurang cekatan.
- Kurang inisiatif dan kurang kreatif.
- Kekeliruan dalam memilih lapangan usaha.
- Menyamakan perusahaan sebagai badan sosial , karena salah satu ciri-ciri kalau orang berbisnis harus kikir , kalau badan sosial , ikhlas beramal , karena apabila perusahaan jadi kikir maka ia jelas irit.
- Banyak pemborosan dan penyimpangan.
- Kurang dapat menyesuaikan dengan selera konsumen.
- Sulit memisahkan antara harta pribadi dengan harta perusahaan.
- Mengambil kredit tanpa pertimbangan yang matang.
- Memulai usaha tanpa pengalaman dan modal pinjaman.
- Banyaknya piutang ragu-ragu.
- Kekeliruan menghitung harga pokok. Dalam melakukan suatu usaha penjualan harus menghitung berapa banyak harga pokok.
Kunci sukses menjadi pengusaha muda.
a. Berani memulai usaha
b. Lakukan kegiatan yang berdampak besar
c. Rela melepas masa muda
d. Berani menghadapi resiko
e. Jadikan hobi sebagai bisnis
f. Inovasi mengikuti jaman
g. Tetap focus
h. Memiliki sifat ulet
i. Mau bekerja keras
j. Investasi uang
k. Ikuti pola
C. Rangkuman
- Ciri-ciri wirausahawan yang sukses antara lain percaya diri , berorientasi pada tugas , berani mengambil resiko , kepemimpinan , berpikir kearah hasil.
- Karakteristik sukses wirausahawan antara lain pengendalian diri , pemecah masalah dan pemikiran obyektif
- Faktor keberhasilan kewirausahaan antara lain kerja keras , mampu bekerja sama dengan orang lain , mau menambah pengetahuan dan pandai berkomunikasi.
- Faktor kegagalan kewirausahaan antara lain tidak adanya perencanaan yang tepat dan matang dan tidak cocoknya minat terhadap bidang usaha yang digeluti.
- Penyebab gagalnya sebuah usaha antara lain kurang ulet dan cepat putus asa.
- Kunci sukses menjadi pengusaha muda antara lain berani memulai usaha , berinovasi mengikuti kemajuan jaman , berani mengambil resiko dan mau bekerja keras.
D. Penugasan Mandiri
- Nama tokoh wirausahawan
- Profil usaha (lokasi , bidang usaha , nama produk)
- Karakteristik kewirausahaan yang dimilikinya
- Termasuk wirausahawan berhasil atau gagal
- Faktor-faktor yang membuat tokoh berhasil atau gagal dalam usahanya
E. Latihan Soal
- Identifikasikan ciri-ciri wirausahawan yang sukses
- Identifikasikan faktor-faktor penyebab keberhasilan seorang wirausahawan
- Identifikasikan faktor-faktor penyebab kegagalan keberhasilan seorang wirausahawan
- Identifikasikan penyebab gagalnya usaha seorang wirausahawan
- Identifikasikan kunci sukses menjadi pengusaha muda
Baca Juga
Kunci Jawaban Latihan
- Ciri-ciri wirausahawan yang sukses antara lain percaya diri , berorientasi pada tugas , berani mengambil resiko , kepemimpinan , berpikir kearah hasil.
- Faktor keberhasilan kewirausahaan antara lain kerja keras , mampu bekerja sama dengan orang lain , mau menambah pengetahuan dan pandai berkomunikasi.
- Faktor kegagalan kewirausahaan antara lain tidak adanya perencanaan yang tepat dan matang dan tidak cocoknya minat terhadap bidang usaha yang digeluti.
- Penyebab gagalnya sebuah usaha antara lain kurang ulet dan cepat putus asa.
- Kunci sukses menjadi pengusaha muda antara lain berani memulai usaha , berinovasi mengikuti kemajuan jaman , berani mengambil resiko dan mau bekerja keras.
F. Penilaian Diri
- https://www.inibospedia.blogspot.com/2021/07/pembahasan-materi-biologi-kelas-x-sma-ma.html" target="_blank">Materi Biologi Kelas 10 SMA
- https://www.inibospedia.blogspot.com/2021/07/pembahasan-materi-biologi-kelas-xi-sma-ma.html" target="_blank">Materi Biologi Kelas 11 SMA
- https://www.inibospedia.blogspot.com/2021/07/pembahasan-materi-biologi-kelas-xii-sma-ma.html" target="_blank">Materi Biologi Kelas 12 SMA
- karakteristik seorang wirausaha
- faktor-faktor penyebab keberhasilan seseorang berdasarkan karakteristik wirausahawan.
- karakteristik wirausahawan diantaranya “mandiri” , jelaskan maksudnya?
- karakter wirausaha menurut bygrave
- karakteristik wirausaha pdf
- karakteristik kewirausahaan dan contohnya
- wirausaha adalah
- karakteristik wirausaha menurut para ahli