Materi Ide dan Peluang Usaha Mapel Prakarya kelas 10 SMA/MA - Bospedia
Materi Ide dan Peluang Usaha; Analisis Peluang Usaha Mapel Prakarya kelas 10 SMA/MA - Halo adik adik apa kabar? semoga dalam keadaan sehat selalu , nah pada kesempatan yang baik ini kakak ingin menyampaikan jangan lupa untuk menggunakan masker , menjaga jarak dan tentunya mencuci tangan untuk menghindari penyebaran wabah virus corona. Oiya kali ini kakak ingin membagikan materi tentang Ide dan Peluang Usaha dari mata pelajaran Prakarya untuk adik adik kelas X SMA/MA. Semoga dengan adanya materi ini bisa bermanfaat yah. Semangat!!
Materi Ide dan Peluang Usaha Mapel Prakarya kelas 10 SMA/MA |
Merasakan hidup mapan serta mempunyai waktu luang untuk dapat menikmati penghasilan yang diperolah tanpa dibatasi oleh waktu karena khawatir akan mendapat surat pemutusan hubungan kerja , langkah yang paling tepat untuk segera direncanakan untuk masa depan adalah menjadi seorang wirausahawan. Salah satu jenis usaha yang dapat dijalankan adalah usaha pengolahan makanan awetan dari bahan nabati.
Istilah
- Peluang usaha : suatu ide yang menarik atau usulan usaha yang memberikan kemungkinan untuk memberikan hasil bagi seseorang yang ingin mengambil risiko.
- Makanan awetan dari bahan nabati : makanan yang dibuat dari sumber daya alam nabati , yang sudah melalui proses pengolahan yang tepat sesuai dan dikemas dengan baik , baik menggunakan pengawet maupun tidak sehingga mempunyai umur simpan yang lebih panjang.
- Material : adalah bahan baku apa yang akan digunakan untuk kegiatan produksi.
- Machine (mesin): merupakan adalah alat yang digunakan untuk mempermudah kegiatan produksi agar dapat menghasilkan produk secara maksimal.
- Metode: cara yang digunakan oleh perusahaan agar
- kegiatan produksi dapat berjalan secara efektif dan efisien.
- Pemasaran: merupakan suatu sistem keseluruhan dari kegiatan-kegiatan bisnis yang ditujukan untuk merencanakan , menentukan harga , mempromosikan dan mendistribusikan barang dan jasa yang memuaskan kebutuhan baik kepada pembeli yang ada maupun pembeli potensial.
A. Tujuan Pembelajaran
B. Uraian Materi
- Permintaan yang nyata , yaitu merespon kebutuhan yang tidak dipenuhi atau mensyaratkan pelanggan yang mempunyai kemampuan untuk membeli dan bisa memilih
- Pengembalian investasi , yaitu memberikan hasil dalam janga waktu cepat , lama , dan tepat waktu.
- Kompetitif , yaitu dapat mengimbangi atau lebih baik. Atau sama dari sudut pandang pelanggan dibandingkan dengan produk atau jasa yang tersedia.
- Mencapai tujuan , yaitu memenuhi tujuan dan aspirasi dari orang atau organisasi yang mengambil risiko.
- Ketersediaan sumber daya dan ketrampilan yang terjangkau dari segi sumber daya , kompetensi , dan persyaratan hukum
C. Rangkuman
D. Penugasan Mandiri
- Lakukan pengamatan di sekitar lingkungan kalian tinggal. Analisislah bahan nabati yang banyak dijumpai di sekitar kalian tinggal dan merupakan keunggulan daerah kalian.
- Lakukan analisis peluang usaha pengolahan makanan awetan dari bahan nabati tersebut.
- Deskripsikan kegiatan kalian pada buku catatan atau pada selembar kertas folio.
- Konsultasikan dengan guru kalian.
E. Latihan Soal
- Apa yang dimaksud dengan makanan awetan dari bahan nabati?
- Mengapa usaha pengolahan makanan awetan dari bahan nabati perlu dilakukan?
- Jelaskan kriteria peluang usaha!
- Malang merupakan daerah wisata yang terkenal akan hasil perkebunan berupa apel. Beberapa jenis apel malang mempunyai rasa yang masam sehingga kalah bersaing dengan apel impor , padahal setiap kali musim panen jumlah apel sangat melimpah . Untuk mengatasi permasalahan tersebut , ide usaha apa yang dapat kalian kembangkan?
- Jelaskan alasan kalian mengembangkan usaha pengolahan produk pada nomor 3.
- Makanan awetan dari bahan nabati adalah makanan yang dibuat dari sumber daya alam nabati , yang sudah melalui proses pengolahan yang tepat sesuai dan dikemas dengan baik , baik menggunakan pengawet maupun tidak sehingga mempunyai umur simpan yang lebih panjang.
- Usaha pengolahan makanan awetan dari bahan nabati perlu dilakukan untuk memberikan nilai tambah pada produk makanan tersebut. Selain itu , usaha pengolahan makanan awetan dari bahan nabati dapat mengatasi menurunnya harga jual bahan nabati saat musim panen tiba karena jumlahnya melimpah sedangkan permintaan tetap.
- Suatu peluang usaha yang baik mampu memenuhi beberapa kriteria berikut ini:
- Permintaan yang nyata , yaitu merespon kebutuhan yang tidak dipenuhi atau mensyaratkan pelanggan yang mempunyai kemampuan untuk membeli dan bisa memilih
- Pengembalian investasi , yaitu memberikan hasil dalam janga waktu cepat , lama , dan tepat waktu.
- Kompetitif , yaitu dapat mengimbangi atau lebih baik. Atau sama dari sudut pandang pelanggan dibandingkan dengan produk atau jasa yang tersedia. Mencapai tujuan , yaitu memenuhi tujuan dan aspirasi dari orang atau organisasi yang mengambil risiko.
- Ketersediaan sumber daya dan ketrampilan yang terjangkau dari segi sumber daya , kompetensi , dan persyaratan hukum
- Ide yang dapat dikembangkan adalah dengan membuat usaha pengolahan awetan makanan dengan menggunakan bahan baku apel , di antaranya adalah kripik apel , sirop apel , minuman sari apel , selai apel , kue kering apel , dan aneka produk awetan makanan dengan bahan dasar apel. (Ide dapat beraneka macam , sesuai pengembangan kalian masing-masing).
- Produk awetan makanan dengan bahan dasar apel dapat dijadikan sebagai produk oleh-oleh karena Kota Malang merupakan salah satu kota destinasi tujuan wisata yang banyak dikunjungi wisatawan domestik bahkan mancanegara.
F. Penilaian Diri
- https://www.inibospedia.blogspot.com/2021/07/pembahasan-materi-biologi-kelas-x-sma-ma.html" target="_blank">Materi Biologi Kelas 10 SMA
- https://www.inibospedia.blogspot.com/2021/07/pembahasan-materi-biologi-kelas-xi-sma-ma.html" target="_blank">Materi Biologi Kelas 11 SMA
- https://www.inibospedia.blogspot.com/2021/07/pembahasan-materi-biologi-kelas-xii-sma-ma.html" target="_blank">Materi Biologi Kelas 12 SMA
- contoh analisis peluang usaha
- jelaskan analisis swot dalam menentukan peluang usaha
- contoh analisis peluang usaha makanan
- tujuan analisis peluang usaha
- materi analisis peluang usaha
- sebutkan analisis swot untuk mengetahui peluang usaha
- metode analisis peluang usaha
- urutan analisis peluang usaha